Tebo – SMAN 15 Tebo, Kecamatan Serai Serumpun Kabupaten Tebo menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) yang jatuh pada tanggal 2 Mei 2023 di Lapangan SMAN 15 Tebo, Selasa (2/5/2023).
Sebanyak 82 siswa dari kelas X (Sepuluh) dan siswa kelas XI (Sebelas), dewan guru serta Staf SMAN 15 Tebo dengan khidmat mengikuti Upacara Hardiknas tersebut hingga selesai, adapun yang bertugas sebagai petugas ucapara pada Hardiknas adalah OSIS SMAN 15 Tebo.
Dalam upacara tesebut, Kepala SMAN 15 Tebo Reni Darlina, S.Pd, M.Pd menyampaikan isi Pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dalam peringatan Hardiknas dengan Tema Hardiknas kali ini adalah "Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar".
Reni Darlina dalam kesempatan tersebut membacakan pidato Menteri Pendidikan dan Kebudayaan pada Upacara Hardiknas. Sekaligus menyampaikan ucapan selamat hari raya idul fitri 1444 H bagi yang merayakannya.
Dalam kesempatan yang sama, Reni Darlina juga menyampaikan melalui peringatan Hardiknas ini diharapkan bagi seluruh komponen pendidik dan kependidikan hendaknya senantiasa dapat memberikan pendidikan berkualitas kepada peserta didik, hal itu semata bertujuan agar pendidikan di Indonesia pada umumnya dapat terselenggara dengan baik. “saya berharap bapak ibu guru dapat menjalankan tugasnya dengan sepenuh hati, jangan setengah-setengah,” ujar Reni.
Penulis :Tim Redaksi